Geger, Warga Temukan Jasad Pria di Pasar Metro
Jasad Kadino saat ditemukan diemperan toko Pasar Kopindo, sebelum akhirnya dievakuasi petugas. Foto: Arby/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Metro - Warga kawasan pasar Kota Metro digegerkan dengan penemuan seorang pria yang tergeletak tak bernyawa di emperan pertokoan Kopindo, Kelurahan Imopuro, Kecamatan Metro Pusat, Senin (2/8/2021).
Dari informasi yang dihimpun Kupastuntas.co, jasad pria tersebut diketahui bernama Kadino berusia 63 tahun yang tidak diketahui alamat tempat tinggalnya.
Komandan Regu (Danru) Security Pasar ekskopindo Kota Metro, Heri Sugito (50) mengatakan, almarhum Kadino diketahui juga pernah bekerja sebagai Satpam di kawasan pasar.
"Alamatnya tidak jelas, dulu pernah menjadi satpam di Kota Metro. Kadino setiap malam tidur di shopping, di lantai atas," kata dia saat di konfirmasi dilokasi kejadian, Senin (2/8/2021)
Dirinya memperkirakan, almarhum Kadino memiliki riwayat penyakit jantung. Ia ditemukan sekira pukul 09.15 WIB dalam kondisi tak bernyawa.
"Diperkirakan beliau terserang angin duduk dan meninggal. Kejadian sekira pukul 09.15 WIB dan almarhum Kadino tidak memiliki keluarga hanya mempunyai ponakan saja," ucapnya.
Sementara itu, dari keterangan Polisi korban meninggal dunia diduga karena sakit komplikasi yang diderita.
"Awalnya saksi Heri Sugito diberitahu salah seorang pedagang bahwa korban sakit, kemudian saksi menemui korban dan melihat korban dalam keadaan meninggal. Berdasarkan keterangan dari saksi, korban memiliki riwayat penyakit jantung, diabetes dan paru- paru," terang Bripka Adi Nuryanto.
Pria yang bertugas sebagai Babinkamtibmas di Kelurahan Imopuro, Kecamatan Metro Pusat itu juga mengungkapkan bahwa jasad korban kini dibawa ke yayasan Al Mu'min untuk kemudian dimakamkan ke tempat pemakaman umum.
"Saat ini jenazah berada di Yayasan Al Mu’min di jalan Cengkeh, Kelurahan Hadimulyo Barat,” tandasnya. (*)
Video KUPAS TV : JARINGAN PEMALSU SURAT ANTIGEN DI BAKAUHENI TERCIDUK
Berita Lainnya
-
Muaythai Metro Sabet Juara Umum di Porkot Bandar Lampung 2025
Rabu, 31 Desember 2025 -
Pemkot Metro Lantik 8 Pejabat Baru, Ini Daftarnya
Rabu, 31 Desember 2025 -
Polres Metro Amankan 251 Tersangka Kriminal dan Narkoba Sepanjang 2025
Rabu, 31 Desember 2025 -
Sambut 2026, Metro Menyatukan Doa Lewat Harmoni Lintas Agama untuk Sumatera
Rabu, 31 Desember 2025









