Positif Covid-19 Tanggamus Tambah 24 Jadi 949 Kasus

Foto: Ist.
Kupastuntas.co, Tanggamus - Pasien positif Covid-19 di Kabupaten Tanggamus mengalami penambahan 24 orang, yang merupakan kasus baru dan hasil tracing atau pelacakan kontak erat. Sehingga total akumulasi menjadi 949 kasus, Minggu (4/7/2021).
"Seiring dengan itu, angka kesembuhan pasien Covid-19 juga meningkat, yakni sebanyak 820 orang, dan masih 95 orang yang dirawat, serta 34 orang meninggal dunia," kata Jubir Satgas penanganan Covid-19 Tanggamus, dr Eka Priyanto, Minggu (4/7/2021) malam.
Adapun rincian 24 pasien hari ini adalah :
- Pasien nomor 926 inisial M (54), laki-laki, warga Terbaya, Kotaagung.
- Pasien 927 inisial EA (47), perempuan, warga Terbaya, Kotaagung.
- Pasien 928 inisial SA (15), perempuan, warga Terbaya, Kotaagung.
- Pasien 929 inisial SM (17), laki-laki, warga Terbaya, Kotaagung.
- Pasien 930 inisial S (48), perempuan, warga Kunyayan, Pekon Balak, Wonosobo.
- Pasien 931 inisial SI (75), laki-laki, warga Kunyayan, Pekon Balak, Wonosobo.
- Pasien 932 inisial RF (28), laki-laki, warga Landsbaw, Gisting.
- Pasien 933 inisial A (57), laki-laki, warga Betung, Pematangsawa.
- Pasien 934 inisial N (29), Perempuan, warga Tegal Binangun, Sumberejo.
- Pasien 935 inisial E (26), laki-laki, warga Tegal Binangun, Sumberejo.
- Pasien 936 inisial FG (31), laki-laki, warga Tegal Binangun, Sumberejo.
- Pasien 937 inisial YK (33), laki-laki, warga Tegal Binangun, Sumberejo.
- Pasien 938 inisial S (60), perempuan, warga Argomulyo, Sumberejo.
- Pasien 939 inisial WY (24), perempuan, warga Sinar Harapan, Talangpadang.
- Pasien 940 inisial N (39), laki-laki, warga Argomulyo, Sumberejo.
- Pasien 941 inisial OY (21), laki-laki, warga Argomulyo, Sumberejo.
- Pasien 942 inisial RD (45), perempuan, warga Pajar Baru Pekon Sinar Petir, Bulok.
- Pasien 943 inisial SN (19), perempuan, warga Sukamulya, Pugung.
- Pasien 944 inisial J (34), laki-laki, warga Sumanda, Pugung.
- Pasien 945 inisial LD (34), perempuan, warga Sumanda, Pugung.
- Pasien 946 inisial MN (41), laki-laki, warga Sumanda, Pugung.
- Pasien 947 inisial NA (41), laki-laki, warga Sukamulya, Pugung.
- Pasien 948 inisial J (33), laki-laki, warga Sukamulya, Pugung.
- Pasien nomor 949 inisial N (38), laki-laki, warga Ngarip, Ulubelu.
Riwayat pasien nomor 926, 927, 928 dan 929 merupakan hasil tracing kontak erat pasien nomor 716 inisial MA, perempuan, warga Pekon Terbaya, Kecamatan Kotaagung.
"Karena bergejala ringan pasien melakukan isolasi lanjutan di rumah dengan mengikuti ketentuan dan mematuhi protokol kesehatan," terang Eka.
Selanjutnya riwayat pasien nomor 930 dan 931, merupakan hasil tracing kontak erat pasien nomor 807 inisial S, perempuan, warga Wonosobo.
Untuk pasien 930 karena bergejala ringan, melakukan isolasi lanjutan di rumah. Sedangkan pasien 931 karena mempunyai penyakit penyerta, dilakukan perawatan di ruang isolasi RSUD Batin Mangunang Kotaagung.
Eka melanjutkan, riwayat pasien 934, 935, 936, 937, 938, 939, 940 dan 941, merupakan hasil screening Puskesmas Sumberejo terhadap warga.
"Lalu riwayat pasien 943, 944, 945, 946, 947 dan 948, merupakan hasil screening Puskesmas Sumanda terhadap warga," pungkasnya. (*)
Video KUPAS TV : KASUS COVID TERUS MELONJAK, DINKES LAMSEL WFH
Berita Lainnya
-
PT AUTJ BUMD Tanggamus Kini Terbengkalai, Berujung Investigasi Inspektorat
Senin, 05 Mei 2025 -
Belum Dibayar Empat Bulan, PHL dan Pegawai RSUD Batin Mangunang Tanggamus Mengeluh
Sabtu, 03 Mei 2025 -
Pelayanan RSUDBM Tanggamus Tuai Keluhan, Bupati Janji Benahi dalam Tiga Bulan
Jumat, 02 Mei 2025 -
Pasca Kasus Korupsi, Warga Curhat Pelayanan Buruk RSUD Batin Mangunang Tanggamus: Perawat dan Dokter Jutek
Jumat, 25 April 2025