15 Pegawai Pemkab Tanggamus dan Tiga Nakes Positif Covid-19, Ini Rinciannya

Foto: Ist.
Kupastuntas.co, Tanggamus - Pasien positif Covid-19 di Kabupaten Tanggamus dalam dua hari, yakni Sabtu (26/6/2021) dan Minggu (27/6/2021) bertambah 35 orang. Dimana 15 orang diantaranya pegawai di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) dan tiga lainnya tenaga kesehatan (Nakes).
Juru bicara Satgas Covid-19 Tanggamus, dr Eka Pritayanto mengatakan, pada Sabtu (26/6/2021) ada penambahan 16 kasus dan Minggu (27/6/2021) bertambah 19 kasus baru.
"Dimana 15 diantara 19 tambahan pada Minggu (27/6/2021) merupakan pegawai dari sejumlah satker di lingkungan Pemkab Tanggamus," kata Eka, saat dikonfirmasi kupastuntas.co, Minggu (27/6/2021) malam.
Selain itu, terdapat dua Nakes UPT Puskesmas Gisting dan satu Nakes UPT Puskesmas Simpang, Kecamatan Kotaagung Timur yang dinyatakan positif Covid-19.
"Dua Nakes UPT Puskesmas Gisting itu kasus baru. Sedangkan satu Nakes UPT Puskesmas Simpang merupakan tracing dari Nakes lainnya," ujar Eka.
Dua Nakes UPT Puskesmas Gisting yang positif Covid-19 yakni pasien nomor 768 inisial AR (28), perempuan, warga Pekon Kejayaan, Talang Padang dan pasien nomor 769 inisial YM (52), laki-laki, warga Negeri Sakti.
"Sementara satu Nakes UPT Puskesmas Simpang, Kecamatan Kotaagung Timur yang positif Covid-19 adalah pasien nomor 771 inisial E (31), perempuan, warga Pekon Talang Rejo, Kecamatan Kotaagung Timur, yang merupakan tracing dari pasien 711, Ny US di Kotaagung," terang Eka.
Adapun 15 pasien pegawai di lingkungan Pemkab Tanggamus yakni :
- Pasien nomor 753 inisial R (58), laki-laki, warga Pekon (desa) Tekad, Pulau Panggung.
- Pasien 754 inisial M (34), perempuan, warga Pekon Menggala, Kotaagung Timur.
- Pasien 755 inisial DM (30), laki-laku, warga Pekon Tanjung Kemala, Pugung.
- Pasien 756 inisial RS (33), perempuan, warga Pekon Negarabatin, Kotaagung Barat.
- Pasien 757 inisial TH (32), perempuan, warga Pekon Menggala, Kotaagung Timur.
- Pasien 758 inisial BS (38), laki-laki, warga Pekon Suka Merindu, Talang Padang.
- Pasien 759 inisial MI (36), laki-laki, warga Pekon Banjar Negeri, Gunungalip.
- Pasien 760 inisial AA (35), laki-laki, warga Madang Kelurahan Kuripan, Kotaagung.
- Pasien 761 inisial IP (27), perempuan, warga Pekon Kota Batu, Kotaagung.
- Pasien 762 inisial EB (44), laki- laki, warga Pekon Balak, Wonosobo.
- Pasien 763 inisial B (38), laki- laki, warga Pekon Kunyayan, Wonosobo.
- Pasien 764 inisial S (39)laki-laki, warga Pekon Padang Ratu, Wonosobo.
- Pasien 765 inisial E (29), perempuan, warga Pekon Balak, Wonosobo.
- Pasien 766 inisial M (33), laki- laki, warga Pekon Penanggungan, Kotaagung.
- Pasien nomor 767 inisial HI (35), laki- laki, warga Pekonn Negarabatin, Kotaagung Barat.
Ke lima belas pasien tersebut merupakan hasil screening tim Dinas Kesehatan Kabupaten Tanggamus terhadap pegawai Pemkab Tanggamus. Dimana dari pemeriksaan tes antigen reaktif, kemudian pemeriksaan RT-PCR positif Covid-19.
Pasien positif Corona lainnya adalah, pasien nomor 770 inisial RS (26), perempuan, warga Pekon Gunung Tiga, Kecamatan Ulubelu, yang merupakan kasus bergejala. Saat ini pasien diisolasi di Rumah Sakit (RS) Surya Asih Pringsewu.
Adapun rincian penambahan 16 kasus positif Covid-19 pada Sabtu (26/6/2021) adalah :
- Pasien nomor 737 inisial KH (58), perempuan, warga Sukamaju, Kotaagung.
- Pasien nomor 738 inisial EC (35), laki laki, warga Pasarmadang, Kotaagung.
- Pasien nomor 739 inisial SU (58), perempuan, warga Gisting Bawah, Gisting.
- Pasien nomor 740 inisial S (52), perempuan, warga Terbaya, Kotaagung.
- Pasien nomor 741 inisial LN (4), perempuan, warga Gisting Permai, Gisting.
- Pasien nomor 742 inisial AT (8), perempuan, warga Gisting Permai, Gisting.
- Pasien nomor 743 inisial AF (14), perempuan, warga Gisting Permai, Gisting.
- Pasien nomor 744 inisial DF (7), perempuan, warga Gisting Atas, Gisting.
- Pasien nomor 745 inisial TH (41), perempuan, warga Gisting Atas, Gisting.
- Pasien nomor 746 inisial WA (15), perempuan, warga Gisting Atas, Gisting.
- Pasien nomor 747 inisial H (53), perempuan, warga Gisting Atas, Gisting.
- Pasien nomor 748 inisial AN (21), perempuan, warga Gisting Bawah, Gisting.
- Pasien nomor 749 inisial M (42), perempuan, warga Gisting Bawah, Gisting.
- Pasien nomor 750 inisial FH (43), laki laki, warga Kelungu, Kotaagung.
- Pasien nomor 751 inisial S (42), perempuan, warga Kelungu, Kotaagung.
- Pasien nomor 752 inisial HN (38), laki laki, warga Kuripan, Kotaagung.
Dengan penambahan 35 pasien baru tersebut, maka jumlah total positif Covid-19 di Kabupaten Tanggamus sebanyak 771 kasus. Rinciannya, yang dinyatakan sembuh sebanyak 687 orang, dirawat sebanyak 52 orang dan meninggal dunia 32 orang. (*)
Video KUPAS TV : LAMPUNG URUTAN KEDUA JUMLAH KEMATIAN PASIEN COVID-19
Berita Lainnya
-
Ngeri! Warga Desa Sripurnomo Tanggamus Diserang Buaya Saat Mandi di Sungai
Selasa, 13 Mei 2025 -
Ringkus Pencuri Motor di Wonosobo Tanggamus, Polisi Temukan Senpi Ilegal
Selasa, 13 Mei 2025 -
Polisi Tangkap Komplotan Curanmor Lintas Kabupaten Asal Tanggamus Lampung
Senin, 12 Mei 2025 -
Terpeleset Saat Memancing di Pantai Teluk Betung Tanggamus, Ali Ditemukan Meninggal Dunia
Sabtu, 10 Mei 2025