• Kamis, 17 Oktober 2024

Penuhi kebutuhan Dunia Pendidikan di Lambar, 63 Kepsek Dilantik

Kamis, 03 Juni 2021 - 15.12 WIB
316

Bupati Lampung Barat, Parosil Mabsus saat melantik 63 kepala sekolah. Foto: Iwan/Kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Lampung Barat - Bupati Lampung Barat, Parosil Mabsus melantik 63 kepala sekolah dari jenjang TK, SD, dan SMP Se-kabupaten Lampung Barat 2021 dilaksanakan di SDN 1 Sekincau, Kecamatan Sekincau, Kamis, (3/6/2021). 

Parosil Mabsus mengatakan, pelantikan tersebut merupakan keharusan pelaksanaan dan implementas sesuai dengan kebutuhan dunia pendidikan di Lampung Barat.

"Pengangkatan jabatan sebagai kepala sekolah ini tentunya melalui proses dan berbagai ketentuan dan persyaratan, tentunya dengan memiliki kelebihan, kemampuan, dedikasi dan prestasi dari yang lain sangat dibutuhkan untuk memimpin sekolah dimana sudah ditempatkan," kata Parosil.

Parosil berharap kepada para kepala sekolah yang baru dilantik hari agar dapat meningkatkan mutu pendidikan di kabupaten Lampung Barat, mengingat kepala sekolah merupakan ujung tombak dari kemajuan dunia pendidikan.

"Kerahkan seluruh kemampuan yang saudara miliki untuk membangun sekolah yang saudara pimpin menjadi sekolah yang bermutu dan berprestasi. Pandemi Covid-19 tidak boleh menjadi alasan menurunkan kualitas pendidikan," lanjutnya.

Ia juga mengatakan, dalam menghasilkan sekolah yang bermutu dan memiliki berbagai prestasi tidaklah mudah, tetapi membutuhkan waktu dan proses akan tetapi dirnya yakin dan percaya bahwa sekolah akan cepat maju dan berkembang jika betul-betul serius dan berkomitmen terhadap tugas dan tanggung jawab dalam melaksanakan tugasnya masing-masing. 

Dalam kesempatan tersebut Bupati Parosil didampingi Wakil Bupati Mad Hasnurin, Ketua TP-PKK Partinia Parosil Mabsus, Asissten bidang pemerintahan dan kesra Adi Utama, kepala BKDSDM Ahmad Hikami, Kadis Kominfo Padang Priyo Utomo, Kadis Kesehatan Widyatmoko Kurniawan, Kadis Pendidikan dan kebudayaan Bulki Basri, Kepala Pelaksana BPBD Maidar, Bhabinkamtibmas, Camat, Peratin, Dewan Guru, tokoh agama dan tokoh masyarakat dan lainnya. (*)

Video KUPAS TV : PBB LAMPUNG GELAR DONOR DARAH, GANDENG TNI AL

Editor :