Curi Sapi, Warga Bungur Ditangkap Polres Lampung Timur

Foto: IST.
Kupastuntas.co, Lampung Timur - Eko Prayitno (36) warga Desa Tegal Ombo, Kecamatan Way Bungur diamankan Polres Lampung Timur, Jumat (16/4/2021) dini hari.
Kasat Reskrim Polres Lampung Timur, AKP Faria menjelaskan, Eko diduga kuat mencuri sapi milik Suparsono (42) warga Desa Toto Projo, Kecamatan Way Bungur, pada Seni (25/1/2021) lalu.
AKP Faria mengatakan, modus yang digunakan oleh pelaku yaitu, menjelang subuh pelaku memasuki kandang sapi milik korban, lalau memotong tali yang mengikat leher sapi pada sebuah tiang, setelah itu pelaku menuntun sapi betina tersebut untuk dinaikan sebuah mobil.
"Dari kandang menuju mobil sekitar 1 kilo meter, karena kondisi sepi sehingga pelaku dengan leluasa membawa kabur sapi dengan mobil pick up," kata AKP Faria.
Akhirnya, setelah empat bulan melakukan penyelidikan, polisi berhasil berhasil menangkap pelakudi sebuah tempat karaoke.
"Menurut keterangan Eko, dirinya mencuri dibantu oleh tiga rekannya. Kami sudah mengantongi identitasnyanya," pungkasnya. (*)
Video KUPAS TV : GUBERNUR ARINAL LAUNCHING PROGRAM SMART VILLAGE PROVINSI LAMPUNG!
Berita Lainnya
-
Polisi Tangkap Komplotan Pencuri Motor di Labuhan Ratu Lamtim
Jumat, 04 Juli 2025 -
Tambang Pasir Ilegal di Labuhan Maringgai Disegel, DLH dan ESDM Lampung Pasang Plang di Enam Titik
Kamis, 03 Juli 2025 -
Tujuh Gajah Liar Terjebak di Kebun Warga, Bupati Lampung Timur Turun Tangan
Rabu, 02 Juli 2025 -
270 Pegawai Terima SK P3K, Bupati Ela Minta Tingkatkan Kinerja dan Layani Masyarakat Sepenuh Hati
Rabu, 02 Juli 2025