'Klinik Hukum' Upaya Pemkab Lamsel Berikan Pemahaman Masyarakat Tentang Hukum
Kabag Hukum Setda Kabupaten Lampung Selatan, Agus Heriyanto, saat dimintai keterangan, Kamis (08/04/2021). Foto: Imanuel/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Lampung Selatan - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan (Lamsel) melalui Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten (Setdakab) Lamsel akan membentuk 'Klinik Hukum'.
Kabag Hukum Setda Kabupaten Lampung Selatan, Agus Heriyanto mengatakan, Klinik Hukum itu nantinya akan menjadi tempat bagi masyarakat Lampung Selatan yang ingin berkonsultasi terkait permasalahan hukum.
"Klinik Hukum ini nanti sifatnya umum, jadi masyarakat bisa konsultasi kesitu," kata Agus, ketika temui kupastuntas.co, Kamis (08/04/2021).
Agus melanjutkan, Klinik Hukum itu juga nantinya akan memberikan penyuluhan dan pemahaman kepada masyarakat supaya lebih mengerti tentang persoalan hukum.
"Ini upaya pemerintah untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait hukum. Jadi selain konsultasi, akan ada edukasi hukum dan penyuluhan hukum," Tuturnya.
Klinik Hukum tersebut akan diusulkan pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan tahun 2021 mendatang.
"Rencananya tahun ini sudah bisa terbentuk, nanti dianggaran perubahan kita usulkan," ungkapnya.
Nantinya, tambah Agus, masyarakat yang akan melakukan konsultasi hukum akan dilayani oleh petugas khusus dan ruangan tersendiri, sehingga masyarakat dapat lebih nyaman ketika berkonsultasi.
"Ada tempat khusus dan petugas khusus, termasuk sarana dan prasarananya. Mudah-mudahan bisa online bisa juga nanti," tutupnya. (*)
Video KUPAS TV : PEMUTIHAN PAJAK DIMULAI, WARGA RAMAI RAMAI DATANGI KANTOR SAMSAT
Berita Lainnya
-
Jaga Keamanan Pangan, Seluruh Karyawan SPPG Kedaton 2 Lamsel Jalani Skrining Hepatitis A
Minggu, 18 Januari 2026 -
Guru dan Wali Murid SDN 1 Way Urang Lamsel Keluhkan Menu MBG dari SPPG Kedaton 2
Kamis, 15 Januari 2026 -
Edarkan Uang Palsu, Pemuda 18 Tahun Diciduk Polisi di Natar
Selasa, 13 Januari 2026 -
Kapolres Lampung Selatan AKBP Toni Kasmiri Terima Satyalancana Wira Karya dari Presiden RI
Rabu, 07 Januari 2026









