• Rabu, 26 Juni 2024

Kabar Duka, Ketua IDI Pringsewu dr. Didik Arif Tutup Usia

Minggu, 31 Januari 2021 - 09.23 WIB
944

Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Pringsewu, dr. Didik Arif. Foto: Doc/Kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Pringsewu - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pringsewu kehilangan salah satu tenaga medis terbaiknya. dr. Didik Arif yang juga Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Pringsewu menghembuskan nafas terakhir di RS Mitra Husada, Sabtu (30/1/2021) malam.

"Tadi malam saya mendapat kabar kalau beliau masuk UGD RS Mitra Husada. Kemudian sekitar pukul 23.00 WIB, beliau dinyatakan meninggal dunia," ujar Kepala Dinas Kesehatan Pringsewu, dr Ulinnoha, Minggu (31/1/2021) pagi.

Menurut Ulinnoha, sebelum masuk RS Mitra Husada, almarhum masih sempat praktek di RSUD Pringsewu.

"Beliau PNS di RSUD Pringsewu, Beliau juga praktek di RS Wisma Rini dan buka praktek di rumahnya di Pringsewu Timur," kata dia.

Ulinnoha juga mengaku jika selama ini kondisi kesehatan dr Didik baik baik saja dan tidak pernah mengeluh.

"Ya saya kaget mendapat kabar duka ini," sebutnya.

Saat disinggung apakah ada kemungkinan almarhum terpapar Covid-19, Ulinoha menyarankan agar konfirmasi langsung dengan RS Mitra Husada.

"Kemungkinan beliau terkena serangan jantung. Almarhum dikebumikan hari ini," tukasnya.

Sayangnya hingga berita ini diturunkan, Juru Bicara Gugus Tugas Covid -19 dr. Nofli Yurni yang juga menjabat direktur RSUD Pringsewu belum berhasil untuk dikonfirmasi. (*)


Video KUPAS TV : Seluruh Puskesmas dan Rumah Sakit di Pringsewu Dapat Vaksin Covid-19