Polisi Bekuk Pencuri Motor di Ponpes Golden Star Minhajut Thullab Lamtim
Pelaku SK saat diamankan Satuan Reserse Polres Lampung Timur. Foto: Agus/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Lampung Timur - Pelaku pencuri sepeda motor di Pondok Pesantren (Ponpes) Golden Star Minhajut Thullab, di Desa Braja Sakti Kecamatan Way Jepara dibekuk Satuan Reserse Polres Lampung Timur (Lamtim) pada Rabu (6/1/2021).
Menurut keterangan Kapolres Lampung Timur, AKBP Wawan Setiawan, pelaku berinisial SK (26) warga Kecamatan Melinting, itu telah mencuri sepeda motor milik Latifah pada 3 Desember 2020.
"Pelaku ini mencuri saat pemilik sepeda motor lengah. Lokasi kejadian di sebuah asrama putri Pondok Pesantren di Desa Braja Sakti," kata Wawan, Kamis (7/1/2021).
Sepeda motor yang dicuri SK yakni jenis Honda beat dengan nomor polisi BE 2204 NAU. SK mencuri bersama rekan nya berinisial AS yang saat ini masih menjadi DPO.
Modus yang dilakukan yaitu dengan menggunakan kunci leter T sebagai alat pengganti kontak sepeda motor.
"Untuk satu DPO masih kami lakukan pencarian," terangnya. (*)
Video KUPAS TV : Motor Terjatuh Ditabrak Truk, Seorang Remaja T3w4s di Tempat
Berita Lainnya
-
Pembatas Sepanjang 70 Kilometer Disiapkan Hentikan Konflik Gajah-Manusia di Way Kambas
Sabtu, 24 Januari 2026 -
Gerakan Bersatu dengan Alam, Gubernur Lampung Dorong Solusi Adil Atasi Konflik Warga-Gajah di TNWK
Sabtu, 24 Januari 2026 -
Komitmen RI–Inggris soal Konservasi, Bupati Lampung Timur Dorong Penguatan Way Kambas
Jumat, 23 Januari 2026 -
Kejati Telusuri Aliran Dana Korupsi SPAM Pesawaran, Bupati Nanda Indira Diperiksa untuk Ketiga Kalinya
Jumat, 23 Januari 2026









