• Kamis, 10 Oktober 2024

Bupati Lambar Parosil Tinjau Pos Pengamanan Libur Nataru

Senin, 28 Desember 2020 - 13.28 WIB
198

Bupati Lampung Barat saat meninjau pos pengamanan dan memberi bingkisan untuk petugas. Foto: Ist.

Lampung Barat, Kupastuntas.co - Dalam rangka memastikan kesiapsiagaaan pos pengamanan libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), Bupati Lampung Barat (Lambar) Parosil Mabsus melakukan peninjauan posko yang ada di tugu Liwa, kelurahan pasar Liwa, Kecamatan Balik Bukit, Senin (28/12).

Dalam kesempatan tersebut, Parosil didampingi Kepala Dinas Perhubungan  Zaimin, Kasat Poll PP Haiza Rinsa, Perwakilan BPBD Beserta Camat Balik Bukit, Akmal Hakim.

Bupati Parosil menyebut Posko Pelayanan, Keamanan Penegakan Disiplin untuk memberikan rasa aman, nyaman dan damai kepada masyarakat pada perayaan natal dan tahun.

"Saya berharap posko ini menjadi fasilitas sarana bagi masyarakat yang membutuhkan informasi dalam rangka memberikan pengawasan terhadap lalu lintas yang berjalan di kota liwa khususnya," kata Parosil, Senin (28/12).

Pria yang akrab disapa Pakcik ini mengimbau agar petugas maupun masyarakat tetap mengedepankan protokol kesehatan Covid-19.

"Jangan remehkan wabah yang berasal dari Wuhan Cina ini, buktinya hingga saat ini pandemi belum berakhir. Jadi kita harus selalu waspada, kesehatan harus tetap yang peling utama karena kita tidak tahu dari mana dan pada siapa waba itu berada," tegas Parosil. (*)

Video KUPAS TV : Siaga Libur Natal Tahun Baru, Basarnas Kerahkan Tim Pemantau Udara

Editor :