Menengok Rafflesia Arnoldi Mekar di Bukit Barisan Selatan

Rafflesia Arnoldi yang mekar di Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS). Foto: Agus/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Lampung Timur - Langit gelap dan rintik hujan menghiasi langit sore di Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS). Perlahan butiran air dari dedaunan yang jatuh membasahi bumi terdengar lirih di tengah suasana hutan yang sepi, kicauan burung di atas ketinggian pohon menyambut malam dan memecah kesunyian, Sabtu (19/12/2020).
Saat Kupastuntas.co bersama Kepala Resort Sukaraja, Jubaidi, di lokasi Camp Rhino terdapat beberapa bangunan menyerupai sebuah vila namun kondisinya sepi, langkah Jubaidi menuju sebuah turunan dengan melintasi jalan setapak menyerupai tangga yang berliku.
"Di sini masih banyak binatang buas, seperti gajah, harimau, beruang dan satwa lainnya," kata Jubaidi.
Tiba di sebuah sungai kecil, dan terdapat sebuah petakan alami yang dipenuhi air pegunungan yang jernih, Jubaidi berhenti dan membasuh wajahnya. Si sebelah kiri Jubaidi terdapat sebuah bunga langka jenis Rafflesia Arnoldi dengan diameter 62 cm, mekar dengan sempurna di atas akar Liana.
"Ini dua hari lagi sudah membusuk," lanjut Jubaidi sambil memegang lembut bunga berwarna merah hati tersebut.
Beberapa calon bunga Rafflesia Arnoldi diberi tanda dengan potongan plastik berwarna merah untuk memudahkan dalam pemantauan pertumbuhan calon bunga Rafflesia Arnoldi tersebut, Jubaidi menegaskan tempat tersebut sebenarnya bisa digunakan sebagai objek wisata baik lokal ataupun wisatawan asing.
"Boleh-boleh saja berkunjung ke Camp Rhino TNBBS yang penting tidak merusak atau membawa pulang apapun dari dalam hutan," ucapnya.
Bahkan kata Jubaidi, bukan hanya bunga Rafflesia Arnoldi yang menjadi daya tarik wisatawan melainkan sebuah air terjun yang indah berada di Camp Rhino, mengenai tiket masuk ke lokasi Camp Rhino pengunjung lokal di kenakan biaya 7ribu sedangkan wisatawan dari luar negeri 250 ribu.
"Untuk saat ini yang masih sering masuk ke Camp Rhino hanya mereka yang sedang melakukan sebuah risert," pungkasnya. (*)
Video KUPAS TV : DITINGGAL KAWIN, PADAHAL UDAH PACARAN BERTAHUN-TAHUN...! PART-2
Berita Lainnya
-
Tambang Pasir Ilegal di Labuhan Maringgai Disegel, DLH dan ESDM Lampung Pasang Plang di Enam Titik
Kamis, 03 Juli 2025 -
Tujuh Gajah Liar Terjebak di Kebun Warga, Bupati Lampung Timur Turun Tangan
Rabu, 02 Juli 2025 -
270 Pegawai Terima SK P3K, Bupati Ela Minta Tingkatkan Kinerja dan Layani Masyarakat Sepenuh Hati
Rabu, 02 Juli 2025 -
LSM AKSI Datangi Inspektorat Lamtim Pertanyakan Hasil Penyelidikan Dugaan Korupsi Dana Desa
Selasa, 01 Juli 2025