• Sabtu, 20 April 2024

Per 1 Desember, 185 PTPS di 8 Kabupaten Kota Reaktif Covid-19

Rabu, 02 Desember 2020 - 14.49 WIB
101

Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Lampung, Fatikhatul Khoiriyah. Foto: Doc/Kupastuntas.co

Bandar Lampung, Kupastuntas.co - Proses Rapid test covid-19 untuk Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) di delapan kabupaten/kota masih terus berlangsung. Hasilnya per 1 Desember 2020, ditemukan sebanyak 185 PTPS yang berada di Delapan Kabupaten kota dinyatakan relatif.

Dengan rincian, Kabupaten Way Kanan sebanyak 2 orang PTPS, kota Bandar Lampung sebanyak 34 orang, kabupaten Pesawaran 7 orang, Lampung Tengah 36 orang, Lampung Timur 54, kota Metro 20 orang, Lampung Selatan 32 orang, dan Pesisir Barat sebanyak 1 orang, total 185 orang.

Ketua Bawaslu Provinsi Lampung Fatikhatul Khoiriyah mengatakan, jajaran Bawaslu telah hampir rampung melaksanakan rapid test bagi jajarannya PTPS di 8 (delapan) kabupaten/kota pada tanggal 26 s.d 27 November 2020 pekan lalu. Rapid test susulan dan rapid test terhadap PTPS yang reaktif pada pemeriksaan pertama, dilaksanakan 1-2 Desember 2020. 

"Bagi PTPS yang masih reaktif pada pelaksanaan rapid tes kedua, maka sesuai pedoman pelaksanaan Bawaslu terhadap pemungutan suara pemilihan 2020, maka PTPS tersebut harus digantikan dengan calon lainnya. Apabila calon lainnya tidak tersedia maka pengawas kelurahan/desa akan mengantikan posisi PTPS tersebut," ungkapnya Rabu (02/12/2020).

Selain itu, lanjut Khoir, Bawaslu Lampung juga akan mengintruksikan kepada Bawaslu kabupaten/kota untuk bisa melakukan kordinasi dengan KPU kabupaten kota untuk bersama-sama mengimbau kepada para calon, untuk merapid tes terhadap saksi di TPS.

"Hal ini guna mengantisipasi dan mencegah merebaknya penyebaran Covid 19 dalam pemungutan suara pada Hari Rabu tanggal 9 Desember 2020 di Provinsi Lampung," ucapnya

"Kendati tidak ada kewajiban melakukan rapid test bagi saksi peserta Pilkada, namun calon bupati dan walikota mempunyai tanggungjawab moral untuk bersama-sama mencegah dan mengantisipasi meluasnya penyebaran Covid 19," ujarnya. (*)

Video KUPAS TV : ARUS KENDARAAN LIBUR NATAL-TAHUN BARU BAKAL MELONJAK, WASPADA KLASTER BARU COVID-19 – PART 1

Editor :