• Senin, 18 November 2024

KPU Bandar Lampung Temukan 322.955 Pemilih yang Dinyatakan TMS

Selasa, 08 September 2020 - 14.47 WIB
162

Komisioner KPU Bandar Lampung Ika Kartika saat dimintai keterangan usai pleno rekapitulasi Daftar Pemilih di hotel Emersia, Selasa (08/09/2020). Foto: Sulaiman/Kupastuntas.co

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Sedikitnya ada 322.955 daftar pemilih yang dinyatakan tidak memenuhi syarat (TMS) oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bandar Lampung saat melakukan pencocokan penelitian (coklit) dari rumah ke rumah.

Data tersebut, diungkapkan oleh KPU Bandar Lampung saat melaksanakan pleno terbuka rekapitulasi daftar pemilih hasil pemutakhiran tingkat kota untuk ditetapkan sebagai daftar pemilih sementara (DPS) di ballroom hotel Emersia, Selasa (08/09/2020).

Baca Juga: KPU Bandar Lampung Gelar Rapat Pleno Daftar Pemilih

Komisioner KPU Bandar Lampung, Ika Kartika menerangkan, sedikitnya ada 10 kategori sehingga dinyatakan TMS, yakni karena meninggal dunia, pemilih ganda, di bawah umur, pindah domisili, tidak dikenal, TNI/Polri, bukan punduduk (orang luar kota) dan juga kasus pidana, serta yang terakhir adalah pemilih yang tidak sesuai dengan TPS seharusnya.

Baca Juga: Bawaslu Bandar Lampung Temukan Adanya Perubahan Data di 12 Kecamatan

"Untuk yang TMS di 10 kategori itu kita langsung hapus. Namun untuk TMS dikategori terakhir itu adalah menempatkan pemilih ditempat seharusnya. Misalnya ditemukan ada pemilih di TPS 7, tetapi sebenarnya yang bersangkutan masuk ke TPS 6. Maka kita TMSkan di TPS 7 kemudian kita masukan ke TPS 6," ungkapnya. (*)

Berikut data Pemilih yang dinyatakan TMS di setiap kecamatan:

Kedaton: 15.945

Sukarame: 17.012

Tanjung karang barat 19.498

Panjang:  36.145

Tanjungkarang Timur: 16.444

Tanjung karang Pusat: 12.890

Teluk Betung Selatan: 10.900

Teluk Betung Barat: 7.643

Teluk Betung Utara: 19.285

Rajabasa: 17.805

Tanjung Senang: 13.315

Sukabumi: 18.590

Kemiling: 22.576

Labuhan Ratu: 10.814

Wayhalim: 19.190

Langkapura: 15.403

Enggal: 8.659

Kedamaian: 11.229

Teluk Betung Timur: 15.312

Bumiwaras: 14.300

Total: 322.955.



Editor :