DPC Demokrat Lamtim Gelar Acara Penyampaian Visi Misi Calon Bupati dan Wakil
DPC Demokrat Lampung Timur saat menggelar acara penyampaian Visi Misi calon Bupati dan Wakil Bupati di kantor DPD Partai Demokrat provinsi Lampung, Selasa (30/6). Foto: Sule/Kupastuntas.co
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Lampung Timur menggelar acara penyampaian Visi Misi serta Fit dan Proper test calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Lampung Timur di kantor DPD Partai Demokrat provinsi Lampung, Selasa (30/6).
Dari tiga bakal calon bupati yang diundang, hanya dua bakal calon yang menghadiri kegiatan tersebut yakni Dawam Raharjo dan Yusran Amirullah. Sementara satu bakal Calon Zaiful Bukhori tidak menghadiri kegiatan tersebut. Selain kedua calon tersebut, hadir juga salah satu bakal Wakil Bupati Lampung Timur, Sri Andayaningsih.
Plt Ketua DPC Demokrat Kabupaten Lampung Timur, Yandri Nazir menerangkan, penyampaian Visi Misi ini merupakan salah satu langkah Demokrat untuk mengetahui seberapa dalam bakal calon bupati memahami wilayah Lampung Timur.
"Hasil dari penyampaian visi misi serta fit dan proper test akan disampaikan ke DPP Demokrat. Jadi siapapun yang terpilih, Kader partai Demokrat harus sekuat mungkin untuk memenangkan calon tersebut," ujarnya. (*)
Berita Lainnya
-
Kades Braja Asri Lamtim Tewas Diamuk Gajah Liar
Rabu, 31 Desember 2025 -
11 Gajah Liar Masuk Persawahan Warga Way Jepara Lampung Timur
Rabu, 31 Desember 2025 -
Polisi Ungkap Kasus Curanmor di Labuhan Ratu, Satu Pelaku Diamankan
Selasa, 30 Desember 2025 -
Sempat Hilang Usai Kecelakaan, Pengendara Motor di Lamtim Ditemukan Meninggal di Irigasi
Senin, 29 Desember 2025









