• Sabtu, 05 Oktober 2024

TRIPEL Turut Serta Bantu Masyarakat Lambar Cegah Penularan Virus Corona

Minggu, 12 April 2020 - 12.14 WIB
107

Pembagian masker yang dilakukan anggota TRIPEL kepada masyarakat Lampung Barat. Iwan Irawan/Kupastuntas.co

Lampung Barat - Komunitas Trail Pesagi Liwa (TRIPEL) turut serta membantu masyarakat ditengah pandemi virus Corona atau Covid -19 yang melanda Indonesia, mengundang keprihatinan dan kepedulian para pecinta motor trail ini.

Komunitas pecinta sepeda motor trail di Kabupaten Lampung Barat itu menggelar aksi sosial membagikan 1.040 masker scuba kepada masyarakat.

Ketua Komunitas TRIPEL, Yudi Saputra mengatakan, pembagian masker yang dilakukan oleh pihaknya untuk membantu masyarakat mencegah penularan virus corona yang sedang melanda. "Pembagian masker ini kita lakukan di beberapa lokasi seperti di Pekon (Desa) Sedampah, Landos, serta di kawasan Bundaran Tugu Liwa dan Tugu Tani kecamatan balik bukit dan pekon hujung kecamatan Belalau," kata Yudi, Minggu (12/04/2020).

Selain itu jelas Yudi, anggota Komunitas TRIPEL juga mengajak masyarakat untuk selalu menerapkan pola hidup bersih dan sehat sesuai anjuran pemerintah agar rutin mencuci tangan pakai sabun, menggunakan masker, dan menjaga jarak saat berintraksi sosial."Kita juga mengajak masyarakat untuk rutin berolahraga dan berjemur selama 15 menit di sinar matahari pagi dan jangan lupa berdoa, agar terhindar dari penularan virus corona," imbaunya.

Aksi pembagian masker itu juga diikuti sejumlah pejabat Kabupaten Lampung Badat seperti Bambang Dwi Saputra dan Ali Akbar anggota DPRD setempat termasuk Sekretaris DPRD Saekhudin dan Kapolsek Balikbukit Iptu Samsul Bahri. (*)

Editor :