• Kamis, 25 April 2024

IPM Lampung 2019 Tumbuh Lebih Rendah Dibanding Tiga Tahun Terakhir

Senin, 02 Maret 2020 - 17.47 WIB
851

BPS Provinsi Lampung menggelar rilis pertumbuhan IPM Lampung di kantor BPS setempat, Senin (2/3/2020). Foto: Erik/Kupas Tuntas

Bandar Lampung - Pembangunan manusia di Provinsi Lampung terus mengalami kemajuan. Pada tahun 2019, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Lampung telah mencapai poin 69,57. 

Angka ini meningkat sebesar 0,55 poin atau tumbuh sebesar 0,80 persen dibandingkan tahun 2018 yakni 69,02. Akan tetapi data Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Lampung mencatat, pertumbuhan 0,80 persen tersebut merupakan yang terendah dibandingkan tiga tahun ke belakang atau sampai tahun 2016.

Dilihat pada komponen IPM Lampung yang terdiri dari umur harapan hidup saat lahir, harapan lama sekolah, rata-rata lama sekolah, dan pengeluaran per kapita, faktor pertumbuhan yang melambat terdapat pada harapan lama sekolah, yakni dari 12,61 tahun pada 2018, hanya naik 12,63 tahun pada 2019 atau naik 1,6 persen.

Kepala Bidang Neraca Wilayah dan Analisis Statistik BPS Provinsi Lampung, Nurul Andriana menjabarkan, bayi yang baru lahir pada tahun 2019 memiliki harapan untuk dapat hidup hingga 70,51 tahun, lebih lama 0,33 tahun dibandingkan dengan mereka yang lahir pada tahun sebelumnya. 

“Anak-anak yang pada tahun 2019 berusia 7 tahun memiliki harapan dapat menikmati pendidikan selama 12,63 tahun (Diploma I), lebih lama 0,02 tahun dibandingkan dengan anak yang berumur sama pada tahun 2018,” jelas Nurul saat menggelar rilis di kantor BPS setempat, Senin (2/3/2020).

Sementara, lanjut Nurul, penduduk usia 25 tahun ke atas secara rata-rata telah menempuh pendidikan selama 7,92 tahun (kelas VIII), lebih lama 0,10 tahun dibandingkan tahun sebelumnya. 

Dan pada tahun 2019, masyarakat Lampung memenuhi kebutuhan hidup dengan rata-rata pengeluaran per kapita yang disesuaikan sebesar Rp10,11 juta rupiah, meningkat Rp256 ribu rupiah dibandingkan pengeluaran tahun sebelumnya. (*)

Editor :