Bantu Petani, Bupati Way Kanan Resmikan Layanan Cepat Unit Rumah Pintar
Kupastuntas.co, Way Kanan - Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya meresmikan dan membuka Sosialisasi Layanan Cepat Unit Rumah Pintar Kabupaten Way Kanan Tahun 2019 di Aula Dinas TPHP setempat, Selasa (29/10/2019).
Adipati Surya mengatakan, sejalan dengan visi Pemkab Way Kanan yaitu Maju dan Berdaya Saing, ia sangat mendukung animo masyarakat untuk terus berusaha di bidang pertanian. Untuk menjawab permasalahan di bidang pertanian, perlu strategi dalam pelayanan untuk mendukung peningkatan produksi pertanian. Salah satunya adalah hadirnya Rumah Pintar (Rumpi) yang merupakan solusi untuk mengatasi permasalahan-permasalahan petani.
“Karena sudah tentu strategi tradisional tidaklah cukup dalam menghadapi perubahan dan tantangan. Cara terbaik adalah menciptakan keunggulan kompetitif dan dengan cepat belajar serta lentur dalam menghadapi setiap perubahan," ungkapanya.
Rumah pintar ini kata dia, adalah tempat yang berfungsi sebagai On Stop Servise bagi petani dalam memenuhi kebutuhan terkait kegiatan budidaya pertanian. Di antaranya permodalan, saprodi, informasi teknologi, kebutuhan akan pengairan, jasa alat mesin pertanian, prosesing dan pemasaran.
“Dalam proses kegiatan Rumpi harus memiliki Unit Layanan Cepat (ULC) untuk melaksanakan kegiatan pelayanan yang cepat dan tanggap. Diharapkan kepada tim ULC yang terdiri dari kepala bidang, pokjanal, koordinator POPT, dokter hewan, KTNA kabupaten dan brigade ALSINTAN dapat bekerja sama dengan baik, saling berkoordinasi dan menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab," pintanya.
Sementara Kepala Dinas TPHP Way Kanan, Maulana mengatakan, mekanisme rumpi adalah menerima informasi yang terjadi di sektor pertanan, identifikasi, menganalisa dan menindaklanjuti di lapangan oleh tim ULC. Dalam melaksanakan fungsinya Rumpi didukung dengan teknologi IT berbasis telekomunikasi.
“Rumpi bertujuan untuk terlaksananya pelayanan yang cepat dalam memberikan solusi kepada petani dalam menghadapi perubahan dan tantangan yang terjadi di lapangan. Terwujudnya peningkatan produktifitas dan kualitas bidang tenaman pangan, serta menguatnya kelembagaan tani," terangnya.
Pada acara tersebut juga diserahkan bantuan operasional berupa sepeda motor kepada penyuluh pertanian lapangan sebanyak 14 unit untuk koordinator penyuluh di 14 Kecamatan yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus Bidang Pertanian Tahun 2019. (Sandi)
Berita Lainnya
-
Ali Rahman-Ayu Gelar Kampanye Tatap Muka di Kecamatan Negeri Agung Way Kanan
Senin, 14 Oktober 2024 -
Warga Negeri Ujan Mas Dukung Ali Rahman-Ayu di Pilkada Way Kanan 2024
Selasa, 08 Oktober 2024 -
Arinal Djunaidi Bertekad Perbaiki Infrastruktur Jalan di Lampung
Rabu, 02 Oktober 2024 -
Panwaslu di 6 Kecamatan se-Kabupaten Way Kanan Perpanjang Pendaftaran Pengawas TPS
Rabu, 02 Oktober 2024