• Kamis, 03 Oktober 2024

Selain Ditarik Sewa Lapak Rp3-5 Juta, Pedagang Liwa Fair Juga Bayar Uang Keamanan dan Kebersihan

Jumat, 27 September 2019 - 12.29 WIB
215

Kupastuntas.co, Lampung Barat - Selain mengaku telah ditarik uang lapak oleh EO, padagang Liwa Fair 2019 juga mengaku harus merogoh kocek untuk uang keamanan dan kebersihan oleh pihak penyelenggara selama perhelatan Liwa Fair 2019 yang berlangsung sejak 23 September hingga pada 28 September ini.

Hasil penelusuran Kupastuntas.co ke sejumlah pedagang terungkap bahwa para pedagang dibebani pengeluaran sewa lapak 3 sampai 5 juta per lapak, tergantung tempat dan strategis atau tidaknya lokasi lapak.

Pengeluaran pedagang yang disebut sewa lapak tersebut ditarik dengan dalih karena telah disediakannya oleh penyelenggara fasilitas berupa tenda dan lampu penerangan. Selain sewa lapak tersebut, para pedagang dalam setiap malam harus menyisihkan uang sebanyak Rp10 ribu dengan alasan uang keamanan Rp5 ribu dan kebersihan Rp5 ribu.

Jika sebelumnya pengunjung mengeluhkan uang parkir yang dipatok dan sikap arogan petugas parkir yang nyaris baku hantam dengan pengunjung yang waktu itu seorang gadis, kini gilaran pedagang yang mengeluh karena tingginya sewa lapak dan mempertanyakan uang kemanan dan kebersihan.

"Saya tidak tahu yang menarik itu siapa, yang jelas ada bukti penarikannya. Tapi anehnya kemaren saat ada petugas polisi 5 orang berada di depan lapak saya, oknum yang ditunjuk untuk menagih uang keamanan dan kebersihan tidak berani mampir dan hanya melintas saja. Namun setelah petugas kepolisian pergi dia baru kesini, sikap ini menjadi pertanyaan kami para pedagang" kata salah seorang pedagang, Kamis malam, (26/09/2019).

Apakah sejumlah pungutan yang ada dalam hajat tahunan Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Barat ini legal dan masuk dalam kas lendapatan daerah atau hanya praktek akal-akalan sejumlah oknum untuk kepentingan pribadi, kelompok atau golongan saja.

Hingga berita ini ditayangkan belum ada tanggapan resmi dari pihak terkait yang menjelaskan secara rinci tentang adanya pungutan-pungutan yang diduga telah merugikan dan mengganggu kenyamanan pengunjung dan pedagang dalam pelaksanaan Liwa fair. (Iwan)

https://youtu.be/nYN4lfGRU0s

Editor :