Jokowi Soroti Dua Kabupaten di Lampung Masih Minim Suara
Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Calon Presiden nomor urut satu Joko Widodo (Jokowi) menyoroti kabupaten-kabupaten di Lampung yang dinilai masih kecil suara untuk pencalonnya 2019 mendatang.
Dua kabupaten tersebut adalah Lampung Utara dan juga Tanggamus.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Jokowi dihadapan ribuan Tim Kampanye Daerah (TKD) dan relawan yang hadir dalam rapat kerja daerah (Rakerda) di Graha Wangsa Lampung, Sabtu (24/11/2018).
Jokowi mengungkapkan, khusus provinsi Lampung, terdapat dua kabupaten yang akan membutuhkan tenaga ekstra untuk mendulang suara saat pemilu 2019 mendatang, yakni Kabupaten Lampung Utara yang masih mencapai 36%, dan juga Kabupaten Tanggamus yang dinilainya masih bersifat 50:50.
"Dengan data seperti itu, seluruh relawan harus bekerja keras, dan nanti akan dibantu oleh Tim Kampanye Nasional (TKN) untuk mengatasi hal tersebut," ungkapnya.
Jokowi juga mengimbau anggota TKD, untuk bekerja lebih ekstra lagi, karena apabila dihitung secara data, pihaknya masih membutuhkan 13 sampai 14 persen lagi.
"Kalau yang disampaikan oleh Dedi Aprizal sebagai ketua TKD provinsi Lampung yang ingin mencapai target minimal 70%, saya yakin hal itu akan tercapai, sebab setelah saya berkeliling dari Lampung Tengah, Lampung Timur, dan Metro, saya sangat yakin hal tersebut karena saya bisa tahu orang-orang akan memilih saya atau tidak hanya dari berjabat tangan," kata dia. (Sule)
Berita Lainnya
-
DKPP Terima 584 Aduan Dugaan Pelanggaran Kode Etik, Lampung Ada 7 Aduan
Selasa, 05 November 2024 -
Ribuan Massa Penuhi Lapangan Merdeka Sekampung, Arinal Sudah Terbukti Perbaiki Infrastruktur di Lamtim
Senin, 04 November 2024 -
Tumpah Ruah, Ribuan Pengunjung Pesta Rakyat di Lamtim Teriakkan Kemenangan Ardjuno
Senin, 04 November 2024 -
Pertegas Netralitas, Kemendagri Bakal Kumpulkan Kades Seluruh Lampung
Senin, 04 November 2024